Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Bhabinkamtibmas Desa Kedungsugo, Ajak Petani Desa Binaan Tanam Terong dan Cabe


Liputan5news.com - Sidoarjo. Bhabinkamtibmas Polsek Prambon Aiptu H Wahyudi, S.H., turun ke desa binaan dengan menggandeng dan mengajak para petani bercocok tanam hidroponik cabe serta tanam sayur terong demi mendukung program ketahanan pangan Polresta Sidoarjo,

Hari Minggu, tanggal 27 April 2025, dimulai pukul 11.00 Wib sampai selesai.


Lahan nganggur tetapi ada pemiliknya, di ajak bhabinkamtibmas Desa Kedungsugo untuk di manfaatkan tanam sayur terong dan berbudidaya tanaman cabe sebagai pendukung program ketahanan pangan.


Area wilayah Kecamatan Prambon masih terkenal banyak lahan besar atau luas dan padat penghijauan, apalagi di dusun Sugo Desa Kedungsugo Kecamatan Prambon ini, masih bisa kita lihat seksama tumbuhan hijau yaitu petani padi.



Bhabinkamtibmas Polsek Prambon Aiptu Wahyudi menyampaikan ide gagasan kami gaungkan dan para petani desa sepakat. Kami dari Polsek Prambon tinggal kontrolisasi perkembangan dan pertumbuhan tanaman terong dan cabe milik warga, bagaimana cara merawat dan menjaganya agar buah hasil panen bisa kita rasakan. 



Sementara Kapolsek Prambon AKP Sugiono, S.H., M.H. menyampaikan semangat rekan - rekan saya apresiasi kinerja tugasnya. Berdedikasi ajak petani memanfaatkan lahan di batas bahu jalan desa untuk ketahanan pangan yang notabene bebas dari banjir, serta tidak ada hama tikus.



"Sangat bagus itu didalam luas tanah 40 meter persegi ada tanaman terong dan cabe, dan bhabinkamtibmas melaporkan kepada saya sudah berumur 2 bulan, semoga Polsek Prambon terus Dukung Ketahanan Pangan Nasional Polresta Sidoarjo," pungkasnya.(Yanti)