Liputan5news.com - Sidoarjo. Unit Kamsel Satlantas Polresta Sidoarjo mengedukasi ratusan siswa-siswi TK mengenai tata tertib berlalu lintas melalui program Polsanak. Kegiatan berlangsung di Mapolresta Sidoarjo, Jumat (8/11/2024).
Pengenalan tertib lalu lintas sejak dini, yang diajarkan anggota Satlantas Polresta Sidoarjo antara lain tentang rambu-rambu lalu lintas, pengertian warna traffic light, pentingnya memakai helm bagi pengendara dan sebagainya.
Bahkan untuk menambah semangat peserta belajar mengenal peraturan tertib lalu lintas, anggota Satlantas Polresta Sidoarjo juga mengajak mereka bermain, bernyanyi serta dibagikan helm dan tas sekolah.
Kasubnit 1 Kamsel Satlantas Polresta Sidoarjo Ipda Liana mengatakan, Polsanak merupakan upaya pihak kepolisian sebagai sahabat anak secara ramah mengenalkan peraturan tertib berlalu lintas.
"Pengenalan tertib lalu lintas kepada siswa-siswi TK, adalah guna membudayakan tertib lalu mulai dini agar kelak mereka menjadi generasi pelopor keselamatan berkendara," katanya.(Yanti)
0 Komentar