Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Korem 084/Bhaskara Jaya Gelar Bakti Sosial Meriah dalam Rangka HUT Ke-79 TNI


Liputan5news.com - Sidoarjo.  Dalam semangat memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Korem 084/Bhaskara Jaya menggelar rangkaian kegiatan bakti sosial yang berlangsung meriah di Aula Bhaskara Korem 084/BJ Jalan A. Yani No. 1 Surabaya. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 25 Oktober 2024, sebagai bentuk nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat.


Dengan mengusung tema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju”, kegiatan bakti sosial ini menyajikan berbagai program yang bermanfaat bagi masyarakat. Beberapa kegiatan yang dilaksanakan antara lain pemeriksaan kesehatan gratis, donor darah, pemeriksaan mata, pemeriksaan gigi, pemberian bantuan sosial kepada masyarakat kurang mampu serta bazar murah.


Kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis menjadi salah satu daya tarik utama dalam bakti sosial ini. Masyarakat dari berbagai kalangan antusias mengikuti pemeriksaan kesehatan yang meliputi cek tekanan darah, gula darah, kolesterol, serta konsultasi dengan dokter. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mendeteksi dini berbagai penyakit dan memberikan edukasi kesehatan kepada masyarakat.


Selain pemeriksaan kesehatan, kegiatan donor darah juga berlangsung dengan antusiasme tinggi. Para pendonor terdiri dari prajurit TNI, PNS, Persit serta masyarakat umum. Darah yang terkumpul akan disumbangkan kepada Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) untuk memenuhi kebutuhan darah di rumah sakit.


Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu, Korem 084/Bhaskara Jaya juga menyalurkan bantuan sosial berupa sembako. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban hidup masyarakat yang membutuhkan.


Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya Brigjen TNI Danny Alkadrie, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini merupakan wujud nyata sinergitas antara TNI dan masyarakat. “Melalui kegiatan ini, kami ingin mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta memberikan kontribusi positif bagi kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.


Sementara itu, Tan Hedy Laurent President Lions Club Surabaya Shining selaku panitia penyelenggara Baksos mengatakan, "Kegiatan Baksos ini digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 TNI dan sebagai wujud sinergitas serta kepedulian terhadap masyarakat", katanya.


Kegiatan bakti sosial dalam rangka HUT ke-79 TNI ini mendapat apresiasi positif dari masyarakat. Mereka merasa terbantu dengan adanya kegiatan ini dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan di masa mendatang. (Yanti)

Posting Komentar

0 Komentar