Liputan5news.com - Sidoarjo. SDN Jenggot, Krembung, akhir tahun lalu mengalami kebakaran, akan segera diperbaiki. Akibat kejadian tersebut ada tiga kelas yabg mengalami kerusakan.
"Pemkab Sidoarjo akan menyiapkan anggaran untuk perbaiki sekolah yang rusak akibat terjadinya kebakaran," jelas Plt. Bupati Sidoarjo, Subandi, pada saat melakukan sidak di SDN Jenggot pada Senin (10/6).
Ia menginstruksikan ke Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidoarjo untuk segera memperbaiki ruangan SDN Jenggot yang mengalami kerusakan. Diantaranya beberapa ruang kelas dan kantor guru.
"Kami akan bekerja secepat mungkin untuk memperbaiki bangunan yang rusak, agar memberikan kenyamanan siswa dan guru dalam proses belajar mengajar" ujarnya.
Lebih lanjut, Ia meminta agar bukan bangunannya saja yang diperbaiki namun fasilitas pendukungnya seperti meja, kursi, komputer dan alat tulis juga perlu di lengkapi.
Sementara itu, Kepala Sekolah SDN Jenggot, Maftuchanis Chariro, S.Pd mengungkapkan bahwa saat ini pihaknya telah mengatur jadwal pembelajaran sementara sampai menunggu proses perbaikan selesai.
"Kami telah mengatur jadwal pembelajaran dengan sistem shift. Kelas 1,2 dan 3 masuk pagi dan kelas 4,5 dan 6 masuk M siang". Hal ini kami lakukan untuk agar anak-anak tetap belajar meskipun dalam situasi darurat" ucapnya.
Dia menilai bahwa sistem shift yang telah dilakukan kurang efektif, sehingga ia berharap perbaikan dapat segera terselesaikan dalam waktu singkat sehingga anak-anak dapat kembali belajar dengan normal. (Yanti)
0 Komentar