Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

DPK LSM LIRA Kecamatan Tulangan Hadir di HUT LSM LIRA ke-19 di Sun Hotel


Liputan5news.com - Sidoarjo. Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ( HUT) ke-19 Lembaga Swadaya Masyarakat Lumbung Informasi Rakyat (LSM LIRA) dan Rapat Pimpinan Nasional ( RAPIMNAS) yang digelar di Sun Hotel Sidoarjo, DPK LSM LIRA Kecamatan Tulangan turut ambil bagian, dengan tujuan mempererat sinergi antar anggota LSM LIRA dari berbagai daerah di Indonesia. Selasa (25/6/2024).


Hadir tokoh - tokoh dari DPK LSM LIRA kecamatan Tulangan, termasuk Agus Subandrio,S.T., selaku Camat LSM LIRA DPK Tulangan kabupaten Sidoarjo. Kehadiran beliau didampingi Wahyu Dwi IM, Sri Ismiyati yang menjabat sebagai bendahara DPK LSM LIRA Tulangan, serta Edi Susanto selaku sekretaris DPK LSM LIRA Tulangan, menambah semaraknya suasana RAPIMNAS.


Dalam keterangannya kepada awak media Agus Subandrio,S.T., menyampaikan bahwa acara HUT ke-19 dan RAPIMNAS ini adalah momen penting untuk membangun jaringan yang lebih kuat antara anggota LSM LIRA di seluruh Indonesia. Kami berharap acara ini tidak hanya menjadi ajang seremonial, tetapi juga sebagai momentum untuk mendapatkan koordinasi dan sinergi antar anggota. Melalui kerjasama yang solid, kita dapat bersama- sama meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah kami. 


Lebih lanjut Agus Subandrio,S.T., mengapresiasi kehadiran para anggota DPK LSM LIRA Tulangan yang menunjukkan komitmen tinggi terhadap organisasi dan dedikasi untuk kemajuan masyarakat. "Kehadiran rekan - rekan dari Tulangan seperti Bapak Wahyu Dwi IM, Ibu Sri Ismiyati, Iva, dan Bapak Edi Susanto, mencerminkan semangat kebersamaan dan dukungan yang kuat untuk mencapai tujuan - tujuan mulia LSM LIRA," ucapnya. 


Agus Subandrio,S.T., selain camat DPK LSM LIRA Tulangan, beliau juga seorang Owner PT. Jagad Trans Indonesia yang bergerak di bidang persewaan mobil dan PT. Globalindo Mulia Perkasa, perusahaan yang bergerak di bidang water treatment spesialis ( pemasangan depo air minum di seluruh Indonesia).


Masih kata Agus Subandrio acara HUT Ke-19 LSM LIRA dan RAPIMNAS ini tidak hanya menjadi ajang temu kangen antar anggota, tetapi juga menjadi platform untuk berdiskusi dan merumuskan strategi - strategi baru dalam menghadapi tantangan ke depan. Dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang tinggi, LSM LIRA diharapkan dapat terus berkontribusi secara signifikan dalam membangun masyarakat yang lebih baik dan sejahtera.


"Semoga melalui acara ini, LSM LIRA semakin solid dan mampu memberikan dampak positif yang nyata bagi masyarakat, khususnya di wilayah kecamatan Tulangan dan kabupaten Sidoarjo pada umumnya," tambah Agus Subandrio. 


LSM LIRA ( Lumbung Informasi Rakyat) adalah organisasi non- pemerintah yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat dan peningkatan kesejahteraan sosial. Berdiri sejak tahun 2005, LSM LIRA telah aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan pembangunan di berbagai bidang di Indonesia, dengan tujuan utama untuk menciptakan masyarakat yang adil, makmur, dan sejahtera.


"Dengan semangat kebersamaan dan dukungan dari berbagai pihak, LSM LIRA diharapkan dapat terus menjadi motor penggerak perubahan positif di masyarakat. Kegiatan seperti HUT dan RAPIMNAS ini menjadi bukti nyata komitmen LSM LIRA untuk terus bergerak maju dan berkontribusi bagi kesejahteraan bangsa dan negara," pungkas Agus Subandrio(Yanti)

Posting Komentar

0 Komentar