Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Dam Kalisampurno Peninggalan Belanda Yang Kembali Dirawat


Liputan5news.com - Sidoarjo. Satu persatu destinasi wisata desa bermunculan di Kabupaten Sidoarjo. Penyebabnya adalah Program Sidoarjo Revitalisasi Fungsi Kali atau Sido Resik yang tahun 2023 ini kembali dilaksanakan. Program yang digagas Ketua TP-PKK Kabupaten Sidoarjo Hj. Sa’adah Ahmad Muhdlor S.Hum itu benar-benar membangkitkan semangat warga Sidoarjo menghadirkan wisata tepi sungai yang layak dikunjungi. Sejatinya program tersebut ditelurkan untuk mengedukasi warga agar menjaga sungainya dari sampah. 


Desa Kalisampurno adalah salah satu desa yang menghadirkan wisata desa. Bendungan kecil peninggalan Belanda disulap menjadi destinasi wisata yang instagramable. Bagaimana tidak, lampu-lampu hias mengelilingi Dam Kalisampurno. Jembatannya pun tidak luput dari hiasan lampu warna warni. Maka pantaslah Desa Kalisampurno dengan Sido Resik Taman Wisata Dam Kalisampurno menjadi salah satu nominasi Program Sido Resik 2023. 


Di Sido Resik Taman Wisata Dam Kalisampurno sendiri banyak fasilitas yang tersedia. Fasilitas-fasiltas tersebut diperuntukkan bagi semua kalangan. Mulai bagi anak-anak dengan fasilitas taman bermain anak serta wisata air dengan perahu bebeknya. Sampai bagi kalangan remaja dengan disediakan panggung kreasi bermusik serta tempat nongkrong layaknya kafe yang ada diperkotaan. Terdapat pula tanam Toga yang ditata sedemikian rapi. Terdapat pula sentra kuliner dan produk-produk unggulan UMKM warga Desa Kalisampurno. 


Pencetus Program Sido Resik Ketua TP-PKK Kabupaten Sidoarjo Hj. Sa’adah Ahmad Muhdlor S.Hum mengaku terkejut dengan konsep yang diusung taman wisata Dam Kalisampurno. Berbagai fasilitas terdapat di tempat tersebut. Semua bisa dinikmati gratis. Mulai dari anak-anak, remaja sampai orang tua dapat memanfaatkan taman wisata Dam Kalisampurno sebagai tempat rekreasi yang menyenangkan. 


“Luar biasa sekali konsep yang diusung oleh Desa Kalisampurno ini, bagaimana wisata sungai ini tidak hanya betul-betul menumbuhkan UMKM, namun juga membangkitkan kreatifitas anak-anak muda disini,”ucap Ning Sasha sapaan akrab istri Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor S.IP itu saat melakukan penjurian tahap dua Program Sido Resik 2023, Senin, (4/12).(Yanti)

Posting Komentar

0 Komentar