Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Sebagai Wujud Kepedulian Desa, Kades Mlaten Alokasikan Dana BKK Untuk Pembuatan TPU

Liputan5news.com Pasuruan - Lahan pemakaman menjadi bagian penting di desa. Sayangnya, tidak sedikit desa yang memiliki keterbatasan lahan makam. Sehingga butuh perluasan. Agar tempat pemakaman umum (TPU) utamanya di desa, tak menjadi persoalan di kemudian hari.

Saat ini tak semua desa memiliki lahan yang mumpuni khususnya untuk penyediaan lahan makam. Belum lagi pembangunan di desa juga cepat. Misalnya seperti perumahan ataupun tergerus untuk infrastruktur lainnya. Sementara anggaran untuk pengadaan makam tersebut tidak sepenuhnya dimiliki.

Mengatasi polemik keterbatasan lahan makam, Kepala Desa Maten, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan berdasarkan musyawarah desa dengan melibatkan tokoh masyarakat desa sepakat melakukan pembelian lahan milik warga untuk digunakan sebagai makam ke depannya. 

"Sebagian anggaran pengadaan lahan makam berasal dari bantuan keuangan kabupaten pasuruan (BKK) mas, yakni sebesar 200 juta rupiah, itupun mencakup operasional panitia dan administrasi peralihan kepemilikan tanahnya dari perorangan menjadi Aset desa." Ungkap Muhamad Abdillah, kepala desa nguling ditemui media ini. 

Kepala desa yang biasa di panggil Edi ini menjelaskan bahwa mengandalkan bantuan BKK dari Kabupaten pasuruan saja untuk pengadaan lahan makam masih sangat tidak cukup. "Untuk menutup kekurangan dana pembelian lahan makam, sudah kita Musdeskan dan warga sepakat untuk melakukan iuran yang dikumpulkan melalui panitia pengadaan lahan makam." jelasnya 

" Jadi praktis pemerintah desa dan saya selaku kepala desa hanya mengawasi saja bagaimana proses pengadaan lahan, pengurukan hingga pembangunan fasilitas penunjang lainya seperti pagar kedepannya mas, karena saya yakin jajaran panitianya sudah cukup mampu mengurus. Pungkas kepala desa yang baru menjabat satu periode ini lugas. (Ze)

Posting Komentar

0 Komentar