Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Pengurukan Lahan Perluasan Pabrik milik PT. Tirta Fresindo Jaya (Mayora Group) di desa Sumberbanteng Timbulkan kericuhan warga

Liputan5News Pasuruan - Pengurukan lahan untuk perluasan pembangunan Pabrik milik PT. Tirta Fresindo Jaya (Mayora Group) yang ada di desa Sumberbanteng kecamatan Kejayan kabupaten pasuruan timbulkan keresahan dan kericuhan ditengah warga desa. 

Kericuhan ini seperti yang terjadi pada jumat, 5/11/2022 lalu dimana beberapa warga desa Sumberbanteng yang dikomandani habib Ali Zainal Abidin warga dusun  Krajan desa setempat mendatangi lokasi pengurukan milik Mayora Group.

Kedatangan warga tersebut seperti disampaikan oleh habib Ali Zainal Abidin atau yang biasa disebut Habib Inal oleh warga setempat, Mempertanyakan ijin pengurukanya serta banyaknya matreal urug yang tumpah ke jalan desa sehingga di anggap membahayakan keselamatan warga dan anak anak yang biasa lalu lalang menggunakan akses jalan yang dilewati armada urug ke lokasi milik Mayora tersebut. 

"Seharusnya kan ada sosialisasi dulu atau rembug melibatkan warga ataupun tokoh masyarakat di desa, karena bagaimanapun pengurukan yang dilakukan oleh pabrik milik Mayora tersebut jelas jelas mengganggu aktivitas warga desa. Ungkap Habib Inal pada Liputan5news dirumahnya (10/11)

Habib Inal menambahkan bahwa kedatanganya ke lokasi pengurukan ingin menanyakan pelaksanaan proyek tersebut yang berkaitan dengan ijin ijinya, kompensasi terhadap pemerintah desa Sumberbanteng,serta kompensasi pada warga karena mengganggu kenyamanan dan keselamatan warga setempat dan utamanya pada penyerapan tenaga kerja. "Kita ditemui pihak kontraktor pelaksana proyeknya mas, yakni Rusman bukan pihak Mayora langsung, bahkan kami sempat bersitegang dengan pihak kontraktornya . Jelasnya. 

Di akhir konfirmasi, Habib Ali Zainal menyatakan bahwa dirinya masih melakukan koordinasi dengan warga untuk tindakan selanjutnya terhadap pengurukan rencana pengembangan pabrik. "Kita terus koordinasi antar warga di desa Sumberbanteng dan kemungkinan dalam waktu dekat akan melakukan Demonstrasi pada pihak Mayora Group dikantor perusahaan dan meminta pengurukan untuk dihentikan sementara sampai ada solusi dan titik temu dengan warga. Terang pria yang dikenal sebagai salah satu tokoh di desa setempat. 

Sementara pihak PT. Tirta Fresindo Jaya melalui penanggung jawab pelaksanaan pengurukanya, haji Roesman dikonfirmasi terkait kedatangan warga yang juga sempat ada ketegangan dan kericuhan dengan pihaknya, membenarkan. "Iya sih mas, namun sudah selesai tidak ada apa apa, kita sudah mengakomodir kepentingan warga. Ungkapnya via whatsapp. (Ze/pung)

Posting Komentar

0 Komentar