Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

SMPN 01 Tempeh Tampilkan Tari Berjudul "Jiwangga Mahawira"


Liputan5news Lumajang - Pawai karnaval yang di gelar oleh pemerintah kabupaten Lumajang dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 77 yang di selenggarakan sepanjang jalan di kota  Lumajang Selasa (30/08/2022).

SMPN 01 Tempeh juga ikut serta dalam pawai karnaval Kabupaten penampilan yang sudah di siapkan beberapa hari lalu berhasil menampilkan tari kreasi tradisional yang sangat bagus walaupun tampil di start sekira jam 19.00 semangat dari peserta masih menampilkan performa terbaiknya.

SMPN 01 Tempeh Lumajang menampilkan tari kreasi yang berjudul "Jiwangga Mahawira" Sebuah karya tari yang berpijak pada vokabuler gerak tari tradisi yang berkembang dengan konsep garap bentuk pertunjukan tari tradisional kontemporer. 

Tari yang menginterpretasikan spirit dan semangat juang sosok Putri Jinggosari seorang putri dari kademangan sinduro, lamajang. 

Putri Jinggosari yang mempunyai paras yang cantik dan menawan, sehingga menarik daya Hulubalang sosok demang dari lamajang. Putri
tersebut dipaksa untuk menikah dengan Hulubalang sekaligus ingin menguasai wilayahnya. 

Hingga pada titik sang Putri Jinggosari yang memiliki karakter cerdik, ahli
dalam berperang, kuat dan tegas, maka terjadilah sebuah perlawanan antara Putri Jinggosari dan prajurit Hulubalang Pantang menyerah yang tak pernah pudar dari Putri Jinggosari.

Pembina dan Pelatih : Indah Nurul Hidayah, S.Pd
Pembina : Muhammad Nashieh Amrullah, S.Pd
Pelatih Musik : Robiyanto, S.Pd
Penata Musik Penyelaras Gamelan : Sumaryono
(red/Rhm)

Posting Komentar

0 Komentar