Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Peringati Hari Lanjut usia ke-26, RSUD Grati berikan penguatan Lansia SMART

drg Dyah Retno Lestari,M.Kes, Direktur RSUD Grati saat memberikan penguatan dalam peringatan Hari Lansia Nasional di Aula Graha RSUD Grati


Liputan5news Pasuruan - Lanjut Usia Nasional diperingati setiap tanggal 29 Mei  setiap tahunnya. Hal yang mendasari dipilihnya tanggal tersebut adalah pada saat mempersiapakan kemerdekaan RI, Dr. KRT Radjiman Widyodiningrat memimpin Sidang BPUPKI yang pada saat itu beliau sudah lanjut usia. Untuk menghormati jasa para pejuang yang tetap berkontribusi walaupun diusia lanjut, Presiden Soeharto pada tahun 1996 mencetuskan Hari lanjut Usia Nasional.

Menginjak tahun ke 26 Hari Lanjut Usia nasional (HLUN) tahun ini pemerintah melalui Kementrian Sosial mengangkat tema Lansia Sehat, Indonesia Kuat. Serangkaian acara peringatan HLUN dilaksanakan di tingkat pusat dan daerah.

Seperti halnya Peringatan HLUN di kabupaten Pasuruan yang diselenggarakan di RSUD. Grati disemarakkan dengan berbagai agenda lintas sektor, salahsatunya acara dengan Memperingati Hari Lanjut Usia ke-26 yang bertempat di Aula Graha RSUD Grati,28 Juli 2022 lalu,dengan Tema "Lansia Sehat Indonesia Kuat ". Yang dilaksanakan oleh Tim TP-PKK kabupaten Pasuruan bersama manajemen RSUD Grati. 

Direktur RSUD. Grati, drg Dyah Retno Lestari,M.Kes pada sambutanya dalam acara peringatan Hari Lansia menyampaikan program Lansia SMART (Sehat, Mandiri, Aktif dan Produktif). 

“orang tua yang telah berusia lanjut merupakan sumber nasehat dan restu sehingga harus dihormati dan mendapatkan kebahagiaan terutama dalam lingkungan keluarga”.

Retno menambahkan bahwa Momen peringatan Hari Lanjut Usia diharapkan mampu meningkatkan kerjasama kemitraan lintas program, lintas sektor, perusahan,  dan seluruh masyarakat Pasuruan untuk bersama-sama mewujudkan cita-cita meningkatnya kesejahteraan lansia menuju Pasuruan Maslahat. (Ze)

Posting Komentar

0 Komentar