Liputan5News Probolinggo - Koramil 0820/09 Lumbang bersama tim secara bergantian bertugas di pos pengamanan dan pelayanan di wisata alam air terjun Madakaripura Desa Sapih Kecamatan Lumbang Kabupaten Probolinggo, Minggu (8/5).
Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan selain dalam rangka memberikan keamanan dan kenyamanan para pengunjung, Keberadaan tim tersebut juga memastikan kondisi wisatawan bebas covid serta mengatur kelancaran arus lalu lintas.
Serda Edi salah satu anggota Koramil 0820/09 Lumbang menyampaikan bahwa untuk personel yang diturunkan di pos pengamanan dan pelayanan wisata air terjun Madakaripura yang masuk dalam wilayah teritorialnya kurang lebih setiap harinya berjumlah 8 orang .
" Yakni dari unsur TNI, Polri, Pol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan serta pihak keamanan desa, Hal ini kami lakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang berkunjung," kata Serda Edi.
Ia mengungkapkan dalam momen tersebut pihaknya mengajak semua untuk tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan terutama memakai masker. Jangan pernah lengah dan gegabah pakailah masker dengan benar sesuai ketentuan kesehatan.
Jaga jarak saat berinteraksi sosial dengan orang lain serta manfaatkan sarana prokes yang tersedia di tempat wisata / area publik seperti tempat mencuci tangan dan penggunaan hand Sanitizer. " Jaga diri, Jaga keluarga serta jaga negara,"ujarnya.
Babinsa berpostur tinggi tegap ini menegaskan
pengamanan ini sebagai salah satu upaya memantau penerapan protokol kesehatan masyarakat sekaligus mengantisipasi kerumunan masyarakat saat libur lebaran 1443 H.
" Keberadaan objek wisata mendapat perhatian serius dalam pengamanan tersebut sebagai upaya pencegahan lonjakan covid-19 dan petugas memiliki tanggung jawab untuk mendisiplinkan para pengunjung objek wisata dalam melaksanakan protokol kesehatan," Pungkasnya. (Nia)
0 Komentar