Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Pastikan Jalannya Vaksinasi, Kapolresta Sidoarjo Pantau Vaksinasi Booster di Masjid Agung


Liputan5news Sidoarjo - Untuk mempercepat akselerasi vaksinasi covid-19, menjelang mudik lebaran Hari Raya Idul Fitri 2022 Polresta Sidoarjo bekerja sama dengan pengurus Masjid Agung Sidoarjo menggelar vaksinasi Booster sebagai ikhtiar untuk meningkatkan Hard Imunity.

Selesai dilaksanakannya Shalat Tarawih ratusan orang mendatangi gerai vaksinasi keliling Polresta Sidoarjo yang diadakan di Masjid Agung Sidoarjo. Kebanyakan mereka yang hadir untuk mendapatkan suntikan vaksin booster. 
Sebagian besar dari mereka adalah warga yang nanti saat Lebaran Idul Fitri akan melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman.

Untuk memastikan jalannya vaksinasi yang bertempat di halaman Masjid Agung Sidoarjo berjalan lancar, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro bersama Wakapolresta Sidoarjo AKBP Deny Agung Andriana dan pejabat utama Polresta Sidoarjo, ikut memantau proses vaksinasi tersebut.

Usai melakukan pemantauan vaksinasi, Kapolresta Sidoarjo Kombes  Pol Kusumo Wahyu Bintoro menyampaikan hari ini kami dari Polresta Sidoarjo bekerja sama dengan Kodim, Dinas Kesehatan, Pemerintah Kabupaten dan juga Takmir Masjid Agung di Sidoarjo kita bisa melaksanakan vaksinasi setelah pelaksanaan Sholat Tarawih. Selasa (5/4/2022).

"Alhamdulillah animo dari  masyarakat untuk mengikuti vaksinasi sangat luar biasa. Tentunya ini merupakan kebanggaan bagi kita semua, artinya masyarakat di Sidoarjo sudah paham dan mengerti tentang manfaat vaksinasi," tambahnya.

"Harapannya tentunya di sisa waktu yang ada ini silahkan untuk seluruh warga masyarakat bisa mendatangi gerai-gerai vaksinasi yang ada. Kita tetap akan mengadakan kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan sesudah kegiatan Sholat Tarawih," jelasnya.

Lebih jauh Kusumo Wahyu Bintoro menyampaikan Sesuai dengan himbauan pemerintah kita akan terus meningkatkan vaksinasi. Sesuai target pemerintah sampai menjelang Idul Fitri kita di targetkan untuk setiap daerah minimal 30 persen untuk dosis 3 (Booster). Alhamdulillah di Kabupaten Sidoarjo  sudah mencapai 15 persen berangsur-angsur naik. Kita optimis sampai menjelang hari Raya Idul Fitri kita sudah bisa mencapai angka 30 persen.

"Saat ini kita sediakan 500 dosis vaksin tentunya kita sesuaikan dengan permintaan. Apa bila masih ada permintaan tentu  besoknya akan kita laksanakan vaksinasi," urainya. 

"Target pelaksanaan vaksinasi di masjid-masjid kita akan menyesuaiakan permintaan masyarakat dan kita datang jembut bola untuk melakukan vaksinasi baik itu di masjid tengah kota Sidoarjo maupun di masjid tepi-tepi daerah Sidoarjo," tandas Kapolresta Sidoarjo. (Yanti)

Posting Komentar

0 Komentar