Liputan5news Sidoarjo - Menjelang hari raya Idul Fitri 1443 H Descha Govindha, bakal calon legeslatif (Bacaleg) Partai NasDem Sidoarjo dapil 6 (Waru, Gedangan) menggelar kegiatan silaturahmi tim pemenangan dan buka puasa bersama.
Kegiatan yang dilaksanakan di kediaman Descha Govinda dihadiri oleh Sekjen DPD Partai NasDem Sidoarjo Haris Suhartony, Ketua DPC Waru Partai NasDem Sidoarjo Ahmad Asrori, Ketua Tim Pemenangan Ali Akhsanudin. Rabu (27/04/2022) malam.
Ketua DPC Waru Partai NasDem Sidoarjo Ahmad Asrori mengatakan kegiatan ini kami lakukan untuk menyambung tali silaturahmi anggota tim pemenangan Descha Govinda di wilayah Kecamatan Waru.
"Kegiatan yang dihadiri 60 orang ini merupakan tim pemenangan dari beberapa desa saja. Insya Allah usai hari raya Idul Fitri akan kami kumpulkan semua bacaleg dan akan kami lakukan pemetakan wilayah," jelasnya.
Sementara itu Ketua tim pemenangan Descha Govindha di Kecamatan Waru, Ali Akhsanudin menyampaikan kegiatan ini kami lakukan untuk membicarakan bagaimana caranya supaya Descha Govindha bisa meraih kursi pemenangan di DPRD Kabupaten Sidoarjo.
"Insya Allah jika tim sukses luar biasa dan berkomitmen, kemenangan Descha Govindha pasti akan tercapai,"ucapnya.
Masih ditempat yang sama, Descha Govindha (27) alumni fakultas hukum Universitas Surabaya mengatakan Insya Allah di tahun 2024 saya akan mengikuti kontestasi politik di dapil 6 (Waru dan Gedangan). Saya mohon doa dan dukungannya agar saya bisa menyalurkan aspirasi masyarakat di wilayah Waru dan Gedangan khususnya Tropodo.
"Saya sangat tertarik di dunia politik karena saya hidup dan tinggal di tengah - tengah kampung ingin membantu masyarakat. Di sini ada dewan tetapi tidak bisa mendengar aspirasi masyarakat di kampung dan pembangunan tidak merata," ucap pria yang dilahirkan di Desa Medaeng.
Pria yang berprofesi sebagai seorang pengacara ini juga menyampaikan saya sengaja memilih Partai NasDem karena yang paling utama Partai NasDem adalah partai tanpa mahar. Sesuai dengan yang disampaikan oleh Surya Paloh Ketua umum Partai NasDem bahwa dari awal kita tujuannya untuk membantu masyarakat sehingga sehingga timbul politik tanpa mahar.
"Untuk ke depannya saya tidak berjanji kepada masyarakat karena takutnya saya tidak bisa menepati janji kepada masyarakat akhirnya menjadi tidak enak kepada masyarakat. Namun saya akan memperbaiki di wilayah sekitar khususnya Desa Tropodo. Desa - desa yang mendukung saya insya Alloh nantinya jika ada dana - dana dari dewan akan saya teruskan kepada masyarakat," tandasnya.(Yanti)
0 Komentar