Liputan5news Sidoarjo - Babinsa Sambikerep gotong-royong bersama warga desa membersihkan gorong-gorong di RW 04 Dusun Kapasan Kelurahan Sambikerep, Kecamatan Sambikerep Kota Surabaya, Minggu (30/01/2022).
Danramil 0832/08 Lakarsantri Mayor Inf Abdul Muntolib mengatakan, Karya Bhakti merupakan kegiatan pembinaan teritorial (Binter), sehingga harus terus dilaksanakan untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat terlebih di wilayah binaan.
"Gotong-royong merupakan tradisi dari warga Sambikerep yang perlu dilestarikan, selain itu keberadaan Babinsa harus bisa memberikan manfaat untuk masyarakat," tutur Danramil Lakarsantri.
Lebih lanjut, Babinsa harus dapat memberikan motivasi kepada warga untuk terus saling menjaga lingkungan desa agar lebih maju sehingga dapat memberikan kesejahteraan dan kenyamanan bagi warganya.(Yanti)
0 Komentar