Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Satgas TMMD 112 Kodim 1509/Labuha Sambut Kedatangan Tim Wasev Sterdam XVI/Pattimura

Liputan5news Labuha - Setiap pelaksanaan TMMD tak luput dari Wasev atau pengawasan dan evaluasi mulai dari tingkat Mabesad sampai tingkatan Kodam. Untuk melakukan pengawasan dan evaluasi program kerja TMMD yang dilakukan tiap tiap Kodim, Kodim 1509/Labuha pun dilakukan Wasev oleh Sterdam XVI /Pattimura yang dipimpin oleh Letkol Arh Ali Akbar, dan langsung meninjau pelaksanaan TMMD di desa Indari kecamatan Bacan Barat (07/10/2021).

Tim Wasev Sterdam XVI/Pattimura menurunkan 2 0rang tim dan disambut langsung oleh Dan SSK Kapten Inf Aga Galela, Dan SST Letda Inf Samuel Anu, dan Tim Personil Kotis ( Komando Taktis) Serka Ruruh. 

Sesampainya di Desa Indari Tim langsung menuju Pos Kotis TMMD untuk melakukan pengecekan dan paparan dari tim Pos Kotis TMMD.

Setelah dilakukan pengecekan Pos Kotis TMMD, Tim Wasev langsung menuju Beberapa lokasi sasaran Fisik TMMD yang sudah dikerjakan dan maupun masih tahap pengerjaan. 

Kedatangan kami bersama rombongan untuk memastikan proses TMMD di Kabupaten Halsel Khusus nya Kecamatan Bacan Barat berjalan sesuai dengan yang direncanakan," kata Letkol Arh Ali Akbar.

Ia berharap TNI dapat turut serta membantu Pemerintah Kabupaten Halsel dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan TMMD.

"Kami turun ke Bacan Barat juga untuk melakukan evaluasi, sehingga kegiatan TMMD ke depan lebih baik untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan ketahanan negara juga ikut meningkat," tuturnya.(Yanti)

Posting Komentar

0 Komentar