Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Kembali Terdengar Cek Sound DJ Horeg di Pasrepan, Kasat Pol PP : Sudah Lakukan Koordinasi dengan Polres Pasuruan

Gelaran cek sound music horeg di  desa pasrepan sabtu lalu (02/10).


Liputan5news Pasuruan - Jum'at (08/10/2021). Kasus dugaan pelanggaran terhadap aturan PPKM yang diberlakukan pemerintah dalam menanggulangi penyebaran virus covid 19 kembali terjadi di pasuruan.kali ini gelaran cek sound house music di desa Ampelsari Pasrepan Pasuruan pada Sabtu (02/10) malam lalu.

Dari video yang beredar, nampak para pemuda berjoged ria dalam hentakan house musik lengkap lighting kamera layaknya di sebuah bar terbuka, dengan panduan 2 (dua) cewek ala DJ di dekat sound system.

Camat pasrepan dalam pernyataanya sebagaimana dimuat salah satu dimedia online (4/10) tak menampik adanya cek sound yang biasa disebut masyarakat sebagai musik Horeg itu. Bahkan Zaki mengaku sudah memanggil beberapa orang termasuk Kepala Desa Ampelsari.



"Pagi hari usai adanya laporan adanya gelaran musik sudah memanggil kepala desa untuk meminta keterangan tentang penanggung jawab gelaran musik tersebut" terang camat.

Di konfirmasi terkait adanya wanita yang menjadi pemandu lagu atau joged di gelaran musik Horeg tersebut, Zaki menyatakan belum tahu."belum tahu mas, apakah wanita tersebut diundang atau datang sendiri." ujarnya.

Sementara kepala satuan polisi pamong praja (kasatpolpp) kabupaten pasuruan,Bakti jati permana dikonfirmasi media Liputan5news menyatakan bahwa kasus pelanggaran protokol kesehatan yang terjadi di desa ampelsari kecamatan pasrepan, sabtu (2/10) malam lalu sudah dilaporkan pada pihak kepolisian.
"sudah kita koordinasikan ke polres  mas." balasnya melalui pesan singkat whatshap.(pung/Zei).

Posting Komentar

0 Komentar