Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

TNI AL Sambangi Rumah Warga Lansia di Sidoarjo Berikan Vaksinasi Covid-19

 



Liputan5News Sidoarjo - Dalam pelaksanaan serbuan Vaksinasi bagi masyarakat maritim yang digelar TNI AL Lantamal V, sejumlah personel dan tenaga kesehatan yang bertugas juga menyambangi rumah warga Lanjut Usia yang kesulitan untuk hadir di lokasi serbuan Vaksinasi, Selasa (17/08/2021) di wilayah Tebel Tengah, Gedangan, Kabupaten Sidorajo Jawa Timur.

Salah satunya kediaman Ibu Sahuri, Lansia berusia 74 tahun warga Gedangan, Sidoarjo, yang belum pernah menerima Vaksinasi sehingga disambangi oleh Nakes dan Bintara Pembina Potensi Maritim TNI AL (Babinpotmar) untuk diberi vaksinasi. Diketahui Ibu Lansia tersebut juga merupakan pensiunan Tenaga Kesehatan TNI AL yang pernah bertugas di Rumah Sakit TNI AL dr. Ramelan Surabaya.

Saya mengucapkan terima kasih atas kesediaan bapak-ibu untuk datang ke rumah kami dan memberikan Vaksinasi, hal itu sangat memudahkan dan membantu saya”, ungkap Ibu tersebut, seusai menerima vaksinasi dosis pertama dari Nakes TNI AL.



Asisten Operasi (Asops) Komandan Lantamal V, Kolonel Laut (P) Hreesang Wisanggeni, SE., yang hadir dalam serbuan tersebut  mengungkapkan, jajaran Lantamal V selain menggelar serbuan Vaksinasi bagi masyarakat, juga menyisir wilayah sekitar jika ada Lansia yang kesulitan hadir di lokasi serbuan vaksin dikarenakan keterbatasan fisik.

Dalam gelar serbuan Vaksinasi TNI AL bagi masyarakat maritim di Gedangan Sidoarjo, Lantamal V mengerahkan 40 tenaga kesehatan baik itu dari Dinas Kesehatan Lantamal V maupun dari Rumah Sakit TNI AL dr. Oepomo, dengan target 500 warga masyarakat dapat menerima Vaksinasi covid-19.

Turut hadir sejumlah pejabat jajaran Lantamal V antara Lain Asops Danlantamal V Kolonel Laut (P) Hreesang Wisanggeni, SE., Asisten Potensi Maritim (Aspotmar) Danlantamal V Kolonel Laut (P) Rahadian Rahmadi S.E.,M.Tr.Hanla, Kadiskes Lantamal V Kolonel Laut (K) dr. Danny W. Danandjaja, M.Kes, Kepala Rumkital dr Oepomo Letkol Laut (K) dr. Chonifa wahyurini, Sp.THT – KL.(Yanti)

Posting Komentar

0 Komentar