LIPUTAN5NEWS SIDOARJO - DPC PKB Sidoarjo bersama PCNU Sidoarjo menggelar vaksinasi massal yang diperuntukan bagi para kyai dan santri se Sidoarjo.
Kegiatan vaksinasi yang digelar di halaman kantor PCNU Sidoarjo, telah menyediakan 1000 dosis vaksin astrazeneca.
Turut hadir dalam kegiatan vaksinasi yakni pengurus PCNU Sidoarjo, PC Muslimat NU Sidoarjo, Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor dan Wakil Bupati Sidoarjo dan sekaligus ketua DPC PKB Sidoarjo H. Subandi.
Wakil Bupati Sidoarjo H. Subandi mengatakan hari ini kita menargetkan 1000 dosis vaksin kepada masyarakat Sidoarjo. Kegiatan vaksinasi kita pusatkan di halaman kantor PCNU Sidoarjo dan kita tuntaskan dari pagi hingga sore.
Wakil ketua PCNU Sidoarjo Zaenal Abidin mengatakan vaksinasi yang digelar PCNU Sidoarjo dan DPC PKB Sidoarjo ini bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo.
Zaenal Abidin menambahkan "untuk dosis pertama hari ini disiapkan 1000 dosis vaksin oleh Dinas Kesehatan. Selanjutnya dosis kedua akan disiapkan pada 3 bulan lagi.
Antusias Para peserta vaksin sangat tinggi, hal ini tampak dari antrian peserta yang sudah memadati lokasi sejak pagi.
Sementara itu Sihabuddin selaku panitia ketika di konfirmasi awak media mengatakan antusias masyarakat untuk mengikuti vaksin sangat tinggi.
"Ditengah antusias warga yang sangat tinggi, kami dari pihak panitia menghimbau kepada seluruh peserta agar mematuhi protokol kesehatan yakni memakai masker dan segera beranjak pulang setelah melalui proses observasi sesudah menjalani vaksinasi.(Yanti)
0 Komentar