Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Walikota LSM LIRA Probolinggo : Sangat Mendukung Refocusing Anggaran PerDin DPRD Kota Probolinggo


Liputan5News Probolinggo -  Walikota LSM LIRA Probolinggo, Prasetyo Eko sangat sepakat dan mendukung Pemerintah Kota Probolinggo untuk memangkas anggaran Perjalanan Dinas Anggota DPRD pada rakor refocusing kemarin, senin (12/07/2021). 

Menurut Prasetyo Eko, refocusing anggaran tersebut sudah seharusnya dilakukan oleh Pemkot mengingat permasalahan ekonomi yang sekarang terjadi dan sangat berdampak bagi masyarakat Kota Probolinggo. Sebagai mitra (partner) pemerintah dalam melaksanakan pembangunan, disini LSM menjadi salah satu alat untuk mengkomunikasikan konsep dan gagasan pembangunan maupun kebijakan dan juga sebagai kekuatan kontrol.

"Kami sangat mendukung langkah Pemkot untuk refocusing anggaran perdin Anggota Dewan di Kota Probolinggo ini, Tapi Pemkot juga harus bijak dan adil dalam refocusing anggaran APBD, tidak hanya anggaran perdin saja yang perlu, namun anggaran pembangunan juga perlu direfocusing, mengingat proses dari sebuah pembangunan itu tidak dalam waktu singkat, sedangkan masyarakat sudah banyak yang menjerit karena terhimpit ekonomi dampak dari PPKM" terang Eko pada media Liputan5News saat ditemui di kantor LSM LIRA Kota Probolinggo. Rabu (14/07)

Walikota LSM LIRA juga menerangkan tentang tugas dan fungsi lembaga LSM LIRA yang dipimpinnya saat ini.

"LSM LIRA ini memiliki peran sebagai penyeimbang dan pengawas yang kritis terhadap kebijakan maupun implementasi dari program pemerintah, sehingga tidak merugikan kepentingan masyarakat. Sebagai lembaga perantara (intermediary institutions) antara kepentingan masyarakat, pemerintah dan sektor swasta terutama di wilayah Kota Probolinggo." terangnya.

Berdasarkan informasi yang diperoleh tim media Liputan5News  pada hari ini, (14/07) pengajuan refocusing anggaran perdin anggota dewan, sudah disetujui oleh DPRD dibawah angka 3,8 M. (red)

Posting Komentar

0 Komentar