Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Seorang Kakek Ditemukan MD di Sungai Kedung Uling, Kecamatan Candi, Sidoarjo


LIPUTAN5NEWS SIDOARJO - Tim SAR gabungan berhasil menemukan Mischan (69) warga Desa Durung Banjar RT 001 RW 001 Kecamatan Candi Sidoarjo, yang dilaporkan hilang sejak Jumat (16/07/2021). Mischan yang diduga terjatuh dan tenggelam di sungai Kedung Uling Desa Durung Banjar, Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. 

“Kami mendapatkan laporan bahwa ditemukan sepeda korban di Sungai Kedung Uling dan kami menurunkan tim rescuer untuk bergabung dengan tim SAR Gabungan untuk mencari korban disepanjang aliran sungai tersebut” jelas I Wayan Suyatna selaku Kepala Seksi Operasi Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Surabaya.
Korban ditemukan tim SAR gabungan pada hari Sabtu (17/07/2021) sekitar pukul 14.46 WIB. Setelah korban dievakuasi dari sungai tepatnya pada titik koordinat 7°28'23''S 112°42'1''E, jenazah korban kemudian diserahkan kepada pihak keluarga di rumah duka.

Sebelumnya, upaya pencarian korban dilakukan dengan membagi tim SAR gabungan menjadi SRU (Search and Rescue Unit) air dan SRU darat. SRU air melakukan penyisiran di sepanjang aliran sungai sedangkan SRU darat mengawasi titik titik lokasi yang dicurigai.

Adapun unsur yang tergabung dalam tim SAR gabungan antara lain rescuer Kantor SAR Surabaya, BPBD dan Damkar Sidoarjo, Tagana Sidoarjo, Brigade Penolong (Pramuka), Polsek dan Koramil Candi, URC Forest, RAPI Sidoarjo, SAR Surabaya, Semar Sidoarjo, Info Lantas Sidoarjo, News ILS Gerbang Kertasusila, LPBI NU, Gerpik, SAR Mahameru, aparat desa dan masyarakat setempat. (Yanti)

Posting Komentar

0 Komentar