Update Terbaru

6/recent/ticker-posts

Partisipasi Anggota Kodim 0820 Dalam Rakor Kampung Iklim Kelurahan Jrebeng Kidul

 



Liputan5news.com Probolinggo - Guna ikut andil dalam persiapan program kampung iklim yang diikuti kelurahan Jrebeng Kidul kecamatan Wonoasih kota Probolinggo, maka dua anggota Kodim 0820 yakni Serka Agus Purnomo dan Sertu Bowo selaku Babinsa kelurahan tersebut berpatisipasi dalam agenda rapat koordinasi persiapan Kampung Iklim yang digelar di balai kelurahan setempat, Rabu (5/5) jam 09.00 Wib.


Selain dua anggota Kodim 0820, hadir dalam kegiatan ini Lurah Jrebeng Kidul Muhammad Lutfi Mawahid S.STP, Amela Puji Resti S.Sos, M.AP (Kabid Pemas), Agus Ketua Proklim, Bripka Hendra (Babinkamtibmas), Ketua RPK Sundiyati, Pengurus dan anggota Proklim dan Ketua RW.01 serta ketua RT.01 hingga 07 kelurahan Jrebeng Kidul.


Rakor ini merupakan ajang membahas persiapan dilaksanakannya program kampung iklim yang juga dikunjungi tim dari Dinas provinsi Jawa Timur.


Kegiatan yang tetap menerapkan protokol kesehatan ini diisi dengan sejumlah sambutan dan mendengarkan penyampaian materi terkait program kampung iklim dari narasumber yang dihadirkan panitia. Seanjang kegiatan rakor tersebut terpantau berjalan lancar dan peserta dapat mengikuti arahan yang disampaikan dalam rakor tersebut. (Br/S)

Posting Komentar

0 Komentar